KLIK TV: Asbullah Muslim, M.Pd: Harmonisasi Umat Beragama: Merajut Perbedaan Melalui Kebhinekaan

Rektor Institut Elkatarie, Asbullah menjelaskan tentang beberapa masalah harmonisasi umat beragama. Ia menyebutkan kasus Ahmadiyah di Gereneng, Lombok Timur, yang sampai sekarang belum selesai.

Selain itu Asbullah menyebutkan banyaknya aliran-aliran keagamaan yang masuk ke NTB sejak tahun 1990-an turut menumbuhkan konflik di tengah masyarakat NTB.

Menurut Asbullah ada empat hal yang menjadikan konflik sosial berlatarbelakang agama di NTB tumbuh subur, yakni tidak ada sikap tenggang rasa, paksaan terhadap sebuah ajaran, ritual ibadah yang berbeda, dan aturan agama konservatif